Equityworld Futures : Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini dibuka menguat 0,95
persen atau 47,27 poin ke level 5.036. Sementara, indeks LQ45 juga
menguat 1,32 persen atau 11,17 poin ke level 860,269.
Analis
First Asia Capital David Sutyanto mengatakan, melanjutkan perdagangan
hari ini, IHSG diperkirakan akan menguji resisten penting di 5.010
hingga 5.030.
"Aksi beli diperkirakan akan berlanjut memanfaatkan
momentum terpilihnya presiden baru besok," ujarnya dalam riset
hariannya, Jakarta, Selasa (8/7).
Di Asia, indeks Strait Times
dibuka turun 0,26 persen atau 8,44 poin ke level 3.283, indeks Nikkei
turun 0,62 persen atau 95,12 poin ke level 15.284 dan indeks Hang Seng
naik 0,03 persen atau 5,90 poin ke level 23.546.
Di pasar global,
indeks Dow Jones turun 0,26 persen atau 44,04 poin ke level 17.024 dan
indeks S&P 500 turun 0,39 persen atau 7,78 poin ke level 1.977.
No comments:
Post a Comment