Equityworld Futures Medan : Pergerakan pasar mata uang di hari Senin(25/5), dollar Australia
terlihat lanjutkan pelemahan terhadap greenback ketika permintaan dollar
AS meningkat yang didukung oleh data inflasi di sesi sebelumnya.
Berlangsungnya perdagangan di sesi Asia, AUDUSD melemah 0.17% di
level 0.7811 dimana pasangan ini terpantau bergerak menyentuh level
0.7804 untuk sesi terendah harian dan level 0.7832 untuk sesi tertinggi
harian.
Aussie dollar terlihat terus melanjutkan pelemahan terhadap greenback
sejak sesi sebelumnya, ketika permintaan dollar AS terus meningkat
dengan didukung data inflasi pada hari Jumat lalu.
Berdasarkan laporan resmi yang dirilis oleh Biro Statistik Tenaga
Kerja menyatakan bahwa inflasi harga konsumen di wilayah AS mengalami
kenaikan sebesar 0.1% di bulan April setelah naik sebesar 0.2% di bulan
Maret sedangkan pada inflasi harga konsumen dalam basis tahunan telah
alami penurunan sebesar 0.2% di bulan April, setelah turun sebesar 0.1%
di bulan Maret.
Untuk inflasi harga konsumen inti untuk basis bulanan di wilayah AS
telah alami kenaikan sebesar 0.3% di bulan April setelah kenaikan
sebesar 0.2% pada bulan Maret dan untuk basis tahunan tingkat inflasi
konsumen inti telah mengalami kenaikan sebesar 1.8% di bulan April
setelah naik sebesar 1.8% di bulan Maret.
Sementara itu, pergerakan pasar pada hari ini cenderung tenang
mengingat sebagian pasar di wilayah Eropa dan Amerika tengah menjalani
libur nasional. (Aditya Arief – FR)
No comments:
Post a Comment