Equityworld Futures Medan : Dolar
kembali menguat, melonjak terhadap mata uang emerging-market dan
mendekat level tertingginya dalam 13-tahun terakhir terhadap yen di
tengah spekulasi The Fed akan meningkatnya suku bunganya pada September
mendatang. Saham Jepang menguat bersama dengan tembaga, sementara harga
minyak mentah turun.
Dolar
berada di level 125,54 yen pukul 09:20 pagi di Tokyo, pasca menyentuh
level terkuat sejak Juni 2002 lalu pada hari Jumat pekan lalu. Sementara
Won Korea dan ringgit Malaysia turun setidaknya 0,9 persen, lira Turki
merosot ke rekor terendah pasca partai yang berkuasa gagal memenangkan
mayoritas dalam pemilu. Indeks Topix Jepang naik 0,2 persen, sedangkan
indeks MSCI Asia Pacific Index ditransaksikan pada level terendahnya
dalam sembilan pekan terakhir akibat penurunan saham Korea. Indeks
Berjangka AS mendatar. Minyak AS turun 0,8 persen. Tembaga naik hari
kedua.
Kemungkinan
Federal Reserve akan meningkatkan suku bunga acuan pada bulan September
mendatang naik menjadi 33 persen pasca melaporkan terbaik pekerjaan AS
dalam lima bulan terakhir, dari 27 persen sebelumnya. Investor sekarang
tengah menanti data penjualan ritel yang akan dirilis pekan ini.
Pertumbuhan kuartal pertama Jepang direvisi naik, dengan China
dijadwalkan akan melaporkan perdagangannya. Pemimpin-pemimpin negate
kelompok G7 menyerukan tindakan atas Yunani pada akhir pekan, dengan
pembicaraan antara bangsa berhutang dan kreditur dilanjukan pada Senin
ini.
Pengusaha
di AS menambah 280.000 pekerja untuk nonfarm payrolls bulan Mei,
menyusul peningkatan pada April yang sebanyak 221.000 pekerja. Ekonom
memproyeksikan kenaikan dari 226.000. Tingkat pengangguran naik menjadi
5,5 persen dari 5,4 persen. Data muncul sehari setelah Dana Moneter
Internasional mempertanyakan apakah laju inflasi cukup kuat untuk
menjamin kenaikan suku bunga AS pertama sejak tahun 2006 lalu. Pemberi
pinjaman juga menyatakan keprihatinan atas penguatan dolar.
Pasar Australia ditutup untuk liburan hari Senin. (izr)
Sumber: Bloomberg
0 comments:
Post a Comment