Monday, November 29, 2021

Harga Tembaga Melesat, Corona Omicron Dicuekin?

 Mengenal Varian Baru Virus Corona B.1.1 529 Omicron, Ditetapkan Sebagai  Variant of Concern - Tribunnews.com Mobile 

PT Equityworld Futures Medan- Harga tembaga menguat pada perdagangan siang ini karena kejatuhan pekan lalu sudah menggambarkan kecemasan pasar dan saat ini sentimen sudah lebih stabil.
Pada Senin (29/11/2021) pukul 13:12 WIB harga tembaga dunia tercatat US$ 9.591/ton, naik 1,48% dibandingkan harga penutupan kemarin.

Ilmuwan Afrika Selatan menemukan varian Omicron minggu lalu, dan sejak itu, telah terdeteksi di 12 negara tempat termasuk Australia, Inggris, Kanada, Jerman dan Hong Kong. Namun, sedikit yang diketahui tentang jenis baru sehingga masih menimbulkan ketidakpastian akan dampak terhadap pemulihan ekonomi.

Selain itu, ada harapan permintaan batu bara akan naik, utamanya di China. Sektor properti di Negeri Panda, yang sedang babak belur dihajar krisis utang, mendapat stimulus dari pemerintah.

Misalnya, pemerintahan Presiden Xi Jinping memerintahkan perbankan untuk menggenjot penyaluran kredit ke sektor properti untuk mengurangi tekanan arus kas Evergrande cs. Kebangkitan sektor properti akan meningkatkan kebutuhan terhadap tembaga. Perlu diketahui, sektor properti menyumbang sebagian besar konsumsi tembaga.

China sendiri adalah konsumen tembaga olahan terbesar di dunia dengan mengonsumsi 54 persen dari total volume konsumsi tembaga dunia, melansir data Statista


Sumber : cnbcindonesia.com

PT Equityworld Medan
Equity world Medan


Lowongan Kerja Terbaru 2020
Loker EWF Medan

0 comments:

Post a Comment