Thursday, February 10, 2022

Emas Trengginas! Harga Bakal Naik Terus, Lur...

 FILE PHOTO: An employee sorts gold bars in the Austrian Gold and Silver Separating Plant 'Oegussa' in Vienna, Austria, December 15, 2017.  REUTERS/Leonhard Foeger/File PhotoPT Equityworld Futures Medan- Harga emas dunia naik tipis pada perdagangan pagi ini. Tren positif masih menaungi harga sang logam mulia.
Pada Kamis (10/2/2022) pukul 05:22 WIB, harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 1.833,08/ton. Naik tipis hampir flat di 0,04%.

Kemarin, harga emas ditutup di US$ 1.832,45/troy ons, naik 0,38%. Ini membuat harga naik 1,46% dalam sepekan terakhir. Selama sebulan ke belakang, harga emas bertambah 1,75%.



Ke depan, bagaimanakah prospek harga emas? Apakah masih bisa naik lagi.

Masih. Wang Tao, Analis Teknikal Reuters, memperkirakan harga emas akan menguji titik resistance US$ 1.836/troy ons. Jika berhasil ditembus, maka harga emas bisa melanjutkan kenaikan sampai ke US$ 1.854/troy ons.
xau
xauSumber: Reuters
"Harga emas sedang berada di gelombang C. Gelombang ini bisa membawa harga ke US$ 1.872/troy ons atau bahkan lebih," sebut Wang dalam risetnya.

Setelah menembus titik resistance sebelumnya di US$ 1.825/troy ons, lanjut Wang, kini harga emas akan menuju target selanjutnya di kisaran US$ 1.836-1.854/troy ons. Titik US$ 1.825/troy ons kini menjadi support baru yang jika tertembus maka bisa membuat harga turun ke US$ 1.816/troy ons, tidak terlalu dalam.

Melihat grafik harian, tambah Wang, tren kenaikan harga emas masih terjaga. Target paling agresif ada di US$ 1.940/troy ons, tetapi yang lebih realistis adalah US$ 1.849/troy ons yang boleh dipasang saat harga sudah di atas US$ 1.831/troy ons seperti saat ini.

"Belum jelas terlihat bahwa harga emas akan terkoreksi begitu menembus di atas US$ 1.831/troy ons. Ada kemungkinan, tetapi kecil saja," tulis Wang.

xau
Sumber : cnbcindonesia.com

PT Equityworld Medan
Equity world Medan


Lowongan Kerja Terbaru 2020
Loker EWF Medan

0 comments:

Post a Comment