Tuesday, September 23, 2014

Laju Pertumbuhan Pabrik Jerman Turun Ke Level 15 Bulan Terendah

Equityworld Futures : Manufaktur Jerman tumbuh pada laju paling lambat dalam 15 bulan terakhir pada bulan September karena pesanan baru turun, sinyal momentum merata dalam perekonomian terbesar di Eropa.
Markit Economics mengatakan Indeks Purchasing Managers turun ke level 50,3 dari 51,4 ??pada bulan Agustus kemarin,  merupakan level terlemahnya sejak Juni 2013 kemarin. Ekonom yang disurvei oleh Bloomberg News memperkirakan penurunan di level 51,2. Indeks acuan jasa naik ke level 55,4 dari 54,9, mengimbangi penurunan output pabrik dan mendorong indeks komposit sampai dengan level 54 dari level 53,7. Angka di atas 50 menunjukkan ekspansi.
Data menambah ketidakpastian yang dihadapi para ekonomi Jerman. Sementara produk domestik bruto tak terduga mengalami kontraksi pada kuartal kedua, Bundesbank mengatakan terkait data bulan Juli kemarin positif menghilangkan kekhawatiran terhadap ke kemajuan negara tersebut. Pada bulan Juni kemarin, bank sentral Jerman memperkirakan pertumbuhan sebesar 1,9 persen tahun ini dan 2 persen pada tahun 2015 mendatang.
Indeks acuan order terbaru pabrik yang dikontrak untuk pertama kalinya sejak Juni 2013 lalu, turun ke level 48.8 dari level 51.1.
Keyakinan dalam perekonomian terbesar di Eropa telah menurun dalam beberapa bulan terakhir karena ketegangan dengan Rusia mengancam perdagangan dan perlambatan pemulihan di Zona Euro melemahkan prospek ekspor. Indeks iklim bisnis Ifo institute yang berbasis di Munich, akan dirilis besok, mungkin akan menunjukkan sentimen di perusahaan-perusahaan turun ke level terendah dalam 16 bulan terakhir pada bulan September.
Presiden Bank Sentral Eropa Mario Draghi mengatakan kemarin bahwa para pembuat kebijakan dapat menerapkan stimulus lebih jika diperlukan untuk mencegah ancaman deflasi di Zona Euro. (vck)
Sumber: Bloomberg

0 comments:

Post a Comment