Thursday, May 29, 2014

ZTE Pimpin penurunan Mayoritas Saham China Terkait Kemunduran Produsen Komoditi

Equityworld Futures : Sebagian besar saham China terjatuh dipimpin oleh perusahaan telekomunikasi serta produsen komoditi.
Index Shanghai Composite sedikit berubah seiring terdapat lebih dari dua saham yang tergelincir untuk tiap saham yang naik pada 10:54 pagi waktu lokal.
Saham ZTE Corp., produsen peralatan telephone terbesar kedua di China, jatuh 1.5%, saham Shandong Gold Mining Co. mengalami kemunduran untuk hari keempat seiring penurunan harga bullion menuju tiga bulan terendah. Yanzhou Coal Mining Co. turun 3.8%.
Investor sedang mengkaji cakupan dari upaya pemerintah guna mensupport pertumbuhan dalam kondisi ekonomi terbesar kedua didunia sehubungan dengan prediksi analis pada ekspannsi tahunan yang terlemah sejak 1990.
Sementara menteri keuangan akan melaksanakan anggaran belanja terjadwalnya yang berada ditengah tekanan kebawah terhadap ekonomi, berdasarkan sebuah pernyataan pada website resminya.
Index CSI 300 sedikit berubah berada dilevel 2,170.28. index Hang Seng China Enterprises naik 0.7%. index ekuitas Bloomberg China-AS pada Rabu kemarin telah bertambah sebanyak 0.6% di New York.
Kondisi ekonomi China umumnya bersifat stabil dan perubahan positif telah muncul dalam penyesuaian secara struktural, berdasarkan pernyataan dari Perdana Menteri Li Keqiang, berdasarkan informasi dari pihak China Central Television. Li juga mengatakan bahwa masih akan tetap ada ketidakpastian serta faktor yang tidak menentu dalam pemulihan ekonomi secara global, berdasarkan laporan dari pihak CCTV.
Index Shanghai Composite telah naik sebanyak 1.2% pada Mei lalu, menuju gain bulanan pertama sejak Februari. Valuasi index tersebut berada dilevel 7.6 kali pada proyeksi laba selama 12-bulan, dibandingkan dengan rata-rata kelipatan lima tahun yang berada dilevel 11.7, berdasarkan Bloomberg. (tito)
Sumber : Bloomberg

0 comments:

Post a Comment