Monday, June 10, 2019

Usai Libur Panjang, IHSG Dibuka Melesat 90 Poin ke 6.300

Foto: Rengga SancayaEquityworld Medan -  Usai libur panjang dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1440 H, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini dibuka menguat. IHSG menguat 90,91 poin (1,4%) ke 6.300,036.

Sementara nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini berada di level Rp 14.210. Angka ini terpantau lebih rendah dibanding awal Juni atau saat awal libur panjang kemarin yang masih berada di level Rp 14.300-an.

Pada pra perdagangan, IHSG bertambah 68,17 poin (1,09%) ke 6.277,293. Indeks LQ45 naik 17,47 poin (1,78%) ke 1.000,350.

Membuka perdagangan Senin (10/6/2019), IHSG menguat 90,91 poin (1,4%) ke 6.300,036. Indeks LQ45 bertambah 24,39 poin (2,53%) ke 1.007,512.

Pada pukul 09.05 waktu JATS, IHSG kian menguat, bertambah 114,773 poin (1,8%) ke 6.323,89. Indeks LQ45 bertambah 25 poin (2,5%) ke 1.008,303.

Sementara itu, Bursa Amerika Serikat ditutup Menguat. Dow Jones ditutup 25,938.94 (+1.02%), NASDAQ ditutup 7,742.10 (+1.66%), S&P 500 ditutup 2,873.34 (+1.05%).

Bursa saham US ditutup menguat setelah adanya pernyataan dari The Fed bahwa adanya kemungkinan untuk menurunkan suku bunga The Fed apabila kondisi ekonomi US masih belum mengalami perbaikan. Hal ini memberikan signal baik bagi saham di US. Namun, keyakinan investor diredam oleh data ekonomi US terkait pekerjaan, di mana pada bulan Mei 2019 US hanya bertambah sebanyak 75.000 pekerjaan jauh di bawah ekspektasi yaitu 180.000 pekerjaan.

Perdagangan bursa saham Asia mayoritas bergerak positif pagi ini. Berikut pergerakannya:

* Indeks Nikkei 225 naik 219,49 poin ke 21.104,2
* Indeks Hang Seng bertambah 466,66 poin ke 27.431,94
* Indeks Komposit Shanghai naik 4,54 poin ke 2.832,34
* Indeks Strait Times naik 24,75 poin 3.191,04


Sumber : detik.com

PT. Equityworld Medan
EWF Medan

Lowongan Kerja Terbaru 2019
Loker EWF Medan

0 comments:

Post a Comment