Wednesday, June 9, 2021

Adu "Tarik Tambang" Bikin Harga Emas Antam Naik-Turun

 


PT Equityworld Futures Medan-Harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang (Antam) Tbk. turun pada perdagangan Rabu (9/6/2021). Sepanjang pekan ini, emas Antam bergerak tak tentu arah, turun di awal pekan kemudian kemarin naik, dan hari ini kembali negatif.

Melansir data dari situs resmi milik PT Antam, logammulia.com, emas satuan 1 gram hari ini dijual Rp 957.000/batang, turun 0,31% dibandingkan harga kemarin.


PT Antam menjual emas batangan mulai satuan 0,5 gram hingga 1.000 gram. Satuan 100 gram biasa dijadikan acuan, hari ini harganya turun 0,33% ke Rp 89.912.000/batang atau Rp 899.120/gram.




Emas Batangan Harga per Batang Harga per Gram

0,5 Gram Rp 528.500 Rp 1.057.000

1 Gram Rp 957.000 Rp 957.000

2 Gram Rp 1.854.000 Rp 927.000

3 Gram Rp 2.756.000 Rp 918.667

5 Gram Rp 4.560.000 Rp 912.000

10 Gram Rp 9.065.000 Rp 906.500

25 Gram Rp 22.537.000 Rp 901.480

50 Gram Rp 44.995.000 Rp 899.900

100 Gram Rp 89.912.000 Rp 899.120

250 Gram Rp 224.515.000 Rp 898.060

500 Gram Rp 448.820.000 Rp 897.640

1000 Gram Rp 897.600.000 Rp 897.600



Naik turunnya harga emas Antam dipengaruhi emas dunia yang pergerakannya juga sama. Kemarin, harga emas dunia turun 0,33% setelah naik 0,48% hari sebelumnya. Philip Streible, analis dari Blue Line Futures mengatakan saat ini ada "tarik tambang" harga emas di kisaran US$ 1.900/troy ons, yang membuat hargnya naik turun.


"Ini adalah tarik tambang antara bull (investor yang mengambil posisi beli) dan bear (investor yang mengambil posisi jual) di kisaran US$ 1.900/troy ons. Penurunan yield obligasi AS menjadi penopang penguatan harga emas, sementara pengutan dolar AS serta pasar saham akan menekan harganya," kata Streible, sebagaimana dilansir CNBC International, Selasa (8/6/2021).


Tekanan bagi emas datang dari pernyataan Menteri Keuangan AS, Janet Yellen, yang mengatakan suku bunga naik yang sedikit lebih tinggi akan menjadi nilai plus dari sudut pandang masyarakat dan juga bank sentral AS (The Fed).


Yellen merupakan mantan ketua The Fed, sehingga pendapatnya tentu masih didengar oleh pelaku pasar.


Sementara itu bank Societe Generale masih optimistis harga emas dunia akan kembali mencapai US$ 2.000/troy ons di tahun ini, sebab inflasi di AS yang tinggi.


"Berlanjutnya pemulihan ekonomi akibat stimulus moneter masih berlanjut dan menjadi salah satu faktor yang membuat kami mempertahankan proyeksi positif untuk emas di tahun 2021," tulis Societe Generale dalam sebuah catatan yang dikutip CNBC International.



Sumber : cnbcindonesia.com


PT Equityworld Medan

Equity world Medan


Lowongan Kerja Terbaru 2020

Loker EWF Medan

0 comments:

Post a Comment