Wednesday, August 20, 2014

Diprediksi melaju variatif, IHSG dibuka menguat 0,28 persen

Equityworld Futures : Indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka menguat 0,28 persen atau 14,24 poin ke level 5.179. Sementara indeks saham LQ45 juga menguat 0,36 persen atau 3,19 poin ke level 883,905.
Analis First Asia Capital, David Sutyanto mengatakan pada perdagangan hari ini IHSG diperkirakan bergerak bervariasi dengan kecenderungan menguat terbatas. Kondusifnya pasar global dibayangi dengan meningkatnya resiko politik domestik mengantisipasi keputusan MK atas PHPU pekan ini.
"IHSG diperkirakan bergerak dalam rentang terbatas dengan resisten di 5.175 dan support di 5.150," ujarnya dalam riset harian, Jakarta, Rabu (20/8).
Untuk pembukaan bursa asia, indeks saham nikkei naik 0,19 persen atau 2,52 poin ke level 1.357, indeks saham Hangseng turun 0,09 persen atau 22,33 poin ke level 25.100 dan indeks Strait Times naik 0,25 persen atau 8,25 poin ke level 3.324.
Sementara itu, bursa global indeks saham Dow Jones ditutup naik 0,48 persen atau 28,81 poin ke level 6.037 dan indeks S&P 500 naik 0,50 persen atau 9,86 poin ke level 1.981.
[yud]

0 comments:

Post a Comment